Batamusik Batamusik
Mau mempublikasikan karya dan movement musik kamu di Batamusik? Klik di sini

Menilik Album Terbaru KacaMata Gaboh And Friend's

Album ini berangkat dari perjalanan yang panjang dan kisah-kisah yang nyata dalam kehidupan pribadi GAF dan sekitarnya.
Menilik Album Terbaru KacaMata Gaboh And Friend's

Batamusik - Gaboh And Friend's baru saja meluncurkan album ke empat pada 8 September 2020 lalu di channel YouTube GAF Official. Album yang diberi nama KacaMata ini berisi sepuluh track lagu diantaranya:

Salam Satu Vespa

Yan Gaboh melalui lagu ini menyapa kawan-kawan scooterist dimanapun berada agar selalu solid dan saling merangkul sesama. Menurut kacamata Yan Gaboh yang terjadi saat ini masih banyak dari kawan-kawan scooterist vespa membentuk kubu-kubu atau kelompok-kelompok didalam komunitasnya sendiri. Yang mana menyebabkan perpecahan dan menimbulkan perselisihan internal. Kemudian keresahan inilah yang menginspirasi Gaboh And Friend's untuk membuat lagu "Salam Satu Vespa".

Sahabat

Lagu tentang persahabatan, tentang teman karib sejalan dan sependeritaan juga nilai-nilai tentang persahabatan itu sendiri dimaknai secara apik di lagu ini.

Pulau Kecil

"Saung, ayunan, dan tenda tempat tidur kita bersama". Sebuah lagu yang menggambarkan suasana ketika bermalam di pantai bersama teman-teman dan alam sekitar ketika pagi harinya.

Makna Demi Makna

Makna Demi Makna (MDM) kita lalui bersama walau suka duka adanya.

Rumah Liar

Menceritakan Tentang Sosial kehidupan di Batam, Keresahan sebagai tema kita bertukar cerita saat itu.

Yo Gowes Go

Awali hari penuh dengan semangat. Siapkan sepeda kita berangkat.

Yang Berlalu

Yang berlalu biarlah sudah berlalu, yang terjadi biarkan kini sudah terjadi.

Katanya

Rasakan firasat tanda gelagat riwayat Negeri yang semakin frustasi.

Negeri Frustasi

Apapun itu semoga tidak memecah belah Bangsa ini.

Laut

Berbicara alam bukan hanya akar tanah gunung daun dan ranting, namun juga ke-misterianmu sang biru laut. Dikejauhan gelombang menampar jiwa- jiwa yang berdosa. Mengajakku berkencan dan berdoa kedalam misterimu. Aku beranjak untuk pergi dan kembali melintasi laut, Laut-laut memberi banyak inspirasi.

Album ini berangkat dari perjalanan yang panjang dan kisah-kisah yang nyata dalam kehidupan pribadi GAF dan sekitarnya.
Mengambil sebuah filosofi KacaMata menurut GAF adalah:

  • Kaca Adalah Cermin Diri agar mampu lebih dewasa berintrofeksi mengubah cara pandang untuk berkarya, dan lebih Hati-hati mengambil sikap demi sebuah keputusan untuk bertahan.
  • Dan Mata adalah melihat sudut padang dengan cara berkarya seluas-luasnya dengan mata cakrawala atau mata dunia agar memiliki arti yang sangat luas di setiap karya yang dilantunkan.